Logo_Immanuel
Logo_Immanuel

Home  |  About Us   |  Products  |  Information  |  Store Location  |  Contact  

Logo_Immanuel

Home  |  About Us   |  Products  |  Information  |  Store Location  |  Contact  

SURAT 1 PETRUS

Rp120.000

Perjanjian Baru mengandung dua surat atas nama Petrus. Surat-surat ini termasuk kumpulan surat-surat yang dikenal sebagai Surat-Surat Am (Umum). Karena berbagai alasan, surat-surat tulisan Petrus ini tampaknya agak dibayangi oleh korespondensi yang dijalin oleh Rasul Paulus. Sebab itu, surat-surat Petrus memerlukan perhatian yang saksama. Apabila sang rasul diberi kesempatan penuh untuk berbicara sendiri sebagai saksi Yesus Kristus, maka surat-suratnya ternyata mempunyai daya bicara yang unik.

Dalam tafsiran ini, 1 Petrus dicirikan sebagai surat edaran dari Babel. Surat ini adalah surat edaran rasuli yang dialamatkan kepada lingkaran jemaat-jemaat Kristen di wilayah Asia Kecil. Petrus menyebut para pembaca sebagai “orang-orang pendatang yang dipilih di perantauan.” Sang rasul sendiri tinggal di daerah perantauan yang lain, agaknya di Babel yang di Mesopotamia. Surat edaran dimaksudkannya untuk menghibur para pembaca pertama dalam penderitaan yang hampir setiap hari mereka alami: diskriminasi sosial. Terutama pokok inilah yang membuat 1 Petrus tetap berarti bagi keterlibatan sosial kaum Kristen.

Ditulis oleh P. H. R. van Houwelingen

Stok habis