Logo_Immanuel
Logo_Immanuel

Home  |  About Us   |  Products  |  Information  |  Store Location  |  Contact  

Logo_Immanuel

Home  |  About Us   |  Products  |  Information  |  Store Location  |  Contact  

KHOTBAH DI BUKIT ABINENO

Rp58.000

Siapa yang tidak kenal perkataan-perkataan Yesus dalam Khotbah di Bukit? Sudah tentu banyak orang Kristen yang cukup akrab dengan apa yang disebut sebagai Ucapan Bahagia. Perkataan tentang “burung- burung yang tidak menabur dan menuai serta “carilah dahulu Kerajaan Allah” sudah sangat populer bahkan di kalangan anak-anak Sekolah Minggu. Bahkan, Doa Bapa Kami sudah menjadi semacam “doa wajib yang harus dihafal oleh semua orang Kristen.

Tak pelak lagi, Khotbah di Bukit menciptakan pesona tersendiri bagi banyak orang Kristen. Namun, disadari pula bahwa meski ucapan-ucapan tersebut menakjubkan dan begitu berkuasa, pendengar masa kini tidak serta-merta dapat memahaminya secara lugas serta mengaitkannya dengan kehidupan sehari-hari.

Untuk itu, buku ini, yang merupakan komentar atas Matius pasal 5-7, bermaksud membantu siapa pun untuk memahami Khotbah di Bukit ini. Pembahasan tiap nas diulas dalam terang latar belakangnya, yakni bagaimana nas-nas itu dipahami dalam konteks Perjanjian Lama dan tafsiran para rabi pada masa itu. Dr. Abineno memberi catatan dan komentar lain yang akan mendorong pembaca untuk lebih lanjut melihat bagaimana nas-nas tersebut aplikatif bagi kehidupannya.

Ditulis oleh Dr. J.L.Ch. Abineno

Stok habis